Skip to main content

Keselamatan pelayaran (safety life at sea)

Keselamatan pelayaran

Keselamatan pelayaran 
Keselamatan pelayaran adalah suatu keadaan terpenuhinya persyaratan keselamatan dan keamanan yang menyangkut angkutan di perairan, pelabuhan dan lingkungan maritim.Keselamatan pelayaran sangat menentukan dalam penyelenggaraan angkutan laut nasional maupun internasional. Indonesia sebagai negara maritim dengan luas wilayah dua pertiga merupakan perairan, menjadikan transportasi laut sebagai tulang punggung yang perlu didukung oleh aspek keselamatan pelayaran yang tangguh.Disamping itu masalah keamanan juga menjadi isu strategis internasional yang berkembang diakhir-akhir ini. Pemberlakuan ketentuan mengenai keamanan dikapal dan fasilitas pelabuhan yang disebut internasioanl ship and port facilities security (ISPS) code sejak 1 juni 2004 menuntut pembenahan besar-besaran serta mendasar dalam rangka penerapannya di Indonesia. dalam kegiatan ini tiga pihak yang tidak dapat dilepaskan dari penyelenggaraan keselamatan pelayaran yaitu regulator, provider dan user, dibutuhkan sinergi diantara ketiga pihak untuk mewujudkan transportasi laut yang mengutamakan keselamatan dan keamanan berlayar.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar