Tips Merawat Radiator Mobil Agar Tetap Awet
Radiator
Radiator merupakan sebuah wadah atau bejana cair untuk mendinginkan cairan pendingin, maka dari itu perlu adanya perhatian khusus agar radiator dapat bekerja dengan optimal, di bagian luar radiator ada gril tipis yang berfungsi sebagai tempat sirkulasi angin, jika kotor dan tersumbat maka radiator tersebut akan cepat panas disebabkan angin dan udara yang mengalir terhambat oleh kotoran tersebut
Selang Radiator
fungi utama selang radiator adalah sebagai jalur penghubung antara mesin dengan radiator dimana pada selang tersebut mengalir air yang berfungsi untuk mendinginkan mesin tersebut, jika kondisi selang radiatir sudah mengeras ini mungkin isyarat untuk menggantinya dikarenakan untuk menghindari terjadinya selang pecah pada saat perjalanan
Tutup Radiator
Pastikan tutup radiator berfungsi dengan baik, segel karet yang ada ditutup radiator masih lentur dan dapat digunakan untuk menghindari suhu mesin yang meningkat, Clamp atau Radiator Hose Tester, Klem ini biasanya terbuat dari besi atau baja untuk memastikan bahwa antara selang dan radiator terhubung dengan benar. Karena peran pengikat radiator sangat penting untuk menjaga agar tidak terlepas atau bocor, pastikan jika klem diikat cukup kuat tetapi jangan mengikatnya terlalu kuat karena bisa membuat selang radiator rusak atau sobek.
Kipas Pendingin
kipas yang terletak pada belakang radiator merupakan kipas pendingin radiator, Agar perangkat yang satu ini berfungsi normal, periksa secara berkala kondisi cairan silikon dan tali kipas. Pastikan kedua komponen selalu terjaga dalam kondisi baik
Water Pump
pastikan water pump tidak mengalami kebocoran, untuk tetap menjaga sirkulasi air radiator pada mesin
V-belt
pastikan v-belt berfungsi dengan baik jangan sampai ada yang putus, terutama yang menghubungkan water pump dengan radiator ini sangat berperan penting untuk membantu sirkulasi air radiator, dan menjaga mesin tetap dalam kondisi prima
nah, itulah beberapa tips merawat Radiator mobil agar tetap awet, Dengan pemeliharaan sistem pendingin di mesin mobil Anda, tentunya akan menambah kenyamanan dan aman saat Anda bepergian menggunakan mobil kesayangan anda